Sunday, August 25, 2013

LAGU-LAGU YANG MEMBUAT JIWA SAYA BERGIDIK

LAGU-LAGU YANG MEMBUAT JIWA SAYA BERGIDIK



Siapa yang tahan tak mendengarkan musik selama sehari ? mungkin ada namun hidupnya akan selalu terasa hambar tanpa kehadiran musik. Musik sudah seperti hal yang tak  terpisahkan dari kehidupan manusia. Musik adalah perasaan yang bisa didengar, itu kata-kata yang terlontar dari mulut imam besar the panas dalam. Musik sendiri mempunyai cerita dan ciri khas yang terbungkus dalam suatu karya berbentuk lagu.  Mungkin ada yang suka karena lirik yang terkandung dalam sebuah lagu,  ada juga karena  irama yang sudah menyatu dengan jiwa atau mungkin  karena kisah dibalik lagu itu yang sesuai dengan perasaan serta menjadi bagian  dari suatu kisah. Saya sendiri menyukai sebuah lagu karena mudah didengar (esay listining) dan irama yang sangat indah untuk dinyanyikan kembali. Saya mempunyai daftar lagu yang mampu membuat jiwa saya bergidik setiap saya menyetelnya dalam pemutar musik.



1. The Panasdalam – Koboi Kampus
Ini grup band yang aneh. Mereka menyebut dirinya sebagai grup musik saparatis indonesia. Mungkin nama band ini kurang familiar di telinga masyarakat Indonesia. Karena mereka sendiri tidak ingin masuk televisi mereka lebih ingin masuk surga. Banyak album dan ratusan lagu yang tercipta dari band ini namun yang paling berkesan bagi saya adalah lagu berjudul koboi kampus. Bisa saja karena lagu ini adalah lagu pertama yang saya dengarkan dari band ini atau ada kisah yang tercipta karena lagu ini. Ya, saya pernah dengan seorang teman membuat video klip secara mandiri dengan saya sebagai pemeran utamanya. Itu adalah pengalaman pertama saya beraksi didepan kamera tapi bukan untuk difoto melainkan dibuat video klip. Kalau kamu penasaran dengan videonya silahkan lihat di bawah ini
 
http://izarnazar.blogspot.com/2013/04/mendadak-koboi-kampus.html

Grup band ini digawangi oleh pidi baiq seorang yang multitalenta yang bisa kamu cari sendiri kisahnya di mister google. Lagu ini sendiri mungkin tercipta dari kisah hidupnya yang selama 10 tahun belajar di ITB untuk akhirnya  bisa reuni. Seperti yang diungkapkan pidi baiq, syair lagu The Panasdalam adalah suka cita kata-kata untuk membungkus maksud yang sesungguhnya. Mungkin lagu ini adalah salah satu contoh kongkritnya. Silahkan kalau kamu ingin mendengarkannya kalau saja masih ingin. J  
2. L’arc˜end˜ciel – Link

Lagu ini adalah lagu jepang pertama yang saya dengar dari handphone seorang teman. Lagu ini terdengar lebih keras namun di tangan hyde dan kawan-kawan lagu ini bernuansa ceria dan menyenangkan. Saya tidak tahu mengapa saya suka lagu ini , namun lagu ini mampu membuat saya menyetelnya berulang kali sampai si pemilik handphone merasa kesal.
3. Ft. Island – Saverely

 Saya tidak menyangka korea punya grup band yang kece selain boy band dan gril band yang lebih dulu populer. Lengkingan suara lee hong gi dalam lagu ini seperti sudah menyatu dalam lirik lagu ini. Irama dan nada yang tercipta dalam lagu ini juga sangat enak untuk didengar. Selain itu lagu ini mempunyai video klip yang keren abis dengan jalan cerita yang membuat saya terkagum-kagum untuk beberapa waktu.
4. The rain – Bulan Sabit

Ketika saya pertama kali mendengar lagu ini saya tengah berbaring di kasur dengan mendengarkan sebuah stasiun radio yang menyetel lagu ini. Ini lagu yang manis dengan dentingan piano yang terdengar sangat mengharukan. Saya langsung suka lagu ini dan setelah saya mendapatkan nama penyanyi dan judul lagunya saya pun bergerilya untuk mencarinya. Sayang sekali setelah berusaha beberapa kali namun lagu ini tak diketemukan. Sampai akhirnya waktu berlalu selama 2 tahun lamanya akhirnya saya menemukan lagu ini di sebuah website.  Namun sekarang sudah terlambat untuk memberikan lagu ini kepada kamu seorang yang sudah menghilang dari pandangan selama 2 tahun ini.

5. November Romeo – Bedtime Song.
Band ini adalah band indie asal surabaya yang mempunyai ciri khas tersendiri yaitu lagu-lagu yang mereka ciptakan selalu berbahasa inggris. Lagu ini nampak sederhana namun dibawakan dengan manis oleh para punggawa November Romeo. Sebenarnya lagu ini adalah gabungan dari lagu november romeo yang lain. Namun mungkin karena sangat manisnya lagu ini sehingga harus dipisah dari lagu aslinya. Untuk mendengarkan lagu ini bisa lewat souundcloud dengan akun revi mangkulla yang tidak lain adalah vokalis dari November Romeo.

6. Yesung – Saranghargge
Saya munkin bisa menyebut yesung sebagai penyanyi korea yang terbaik dalam menyanyikan lagu ballad. Mungkin sudah biasa dikenal yesung dengan lagu it has to be you nya. Namun saya justru menyukai lagu berjudul saranghargge. Entah , ketika saya mendengarkan lagu ini saya seperti terhanyut dalam irama yang membuat saya bergidik.

7.Eddie Vender – Society
Awalnya saya hanya menyukai film berjudul into the wild. Sampai akhirnya entah mengapa saya terusik untuk mencari tahu lagu pembuka dari film tersebut dan akhirnya saya tahu bahwa lagu itu dinyanyikan oleh Eddie Vender dengan judul Society. Ini film yang sangat keren menurut saya. Konon alexander supertramp pemeran utama dalam film ini dijadikan panutan oleh para backpacker dunia sebagai backpacker sejati. Lagu eddie vender ini semakin menguatkan kesan dalam film tersebut bahwa manusia tidak bisa hidup sendiri manusia harus saling berhubungan dan berkumpul. Bukan kumpul kebo lho ya hehe.

8. The Nox – Fitri
Saya tidak tahu asal-usul band ini dari mana. karena saya hanya tahu tentang lagu dan band ini lewat stasiun radio yang kebetulan memainkan lagu ini di telinga saya. Namun sekilas saya mendengarkan lagu ini saya seperti mempunyai sebuah kemistri. Bukan apa-apa cuma mungkin cerita yang disuguhkan dalam lagu ini sesuai dengan cerita yang saya alami sendiri.

9. X-Japan – Endless Rain
Band jepang ini terkenal dengan musik-musiknya yang cadas tanpa ampun. Namun dalam lagu ini mereka berbeda sekali dalam memainkannya. Meraka seperti ingin menjadi seorang yang romantis dengan lirik-lirik yang mengelitik perasaan pendengarnya.

10. Dream Theather – Spirit Carries On
Pecinta musik mancanegara tentu tidak asing dengan lagu ini. Dream Theather dengan musiknya yang khas menyajikan lagu ini dengan sangat heroik. Hingga mampu membuat saya bersemangat berlipat-lipat untuk menjalani hari. Untuk yang kehilangan harapan mungkin lagu ini pantas didengar sebagai pemantik jiwa untuk segera bergerak.


(mungkin bersambung, doakan saja :P )

22 comments:

  1. wah yang aku tau cuma larc en ciel & dream theater ^^ kalo buat aku si lagunya greenday ^^

    ReplyDelete
  2. Gue juga suka sama yang nomor 2.
    Hampir tiap hari gue putar, sehari bisa lebih dari 3 kali, terlebih kalo video konsernya. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. wkwkw fans berat berarti bro yang no 2 emang mawuutt :D

      Delete
  3. wah parah ni gue. Sama skali gak ada yg tau. Cuma tau dream theater tp gak pernah dnger yg itu hahaha. Tp bisa gue tangkep lu dmen lagu yg ceria2 gt ya hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. lagu yang ceria sembari sedikit melankolis bang hehe :D

      Delete
  4. gue punya semua lagu the pandal, apalagi yg koboy kampus.
    liriknya sih ngga jelas tapi lumayan bikin kita mikir dan ketawa :D

    L’arc˜end˜ciel – Link nih gue lagi dengerin, walopun ngggak ngerti yah yg penting enak haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha berarti sudah resmi jadi pengidap the pandal dong ,,

      yang penting asoi geboi bang ahaha :D

      Delete
  5. aku ko gak ada yang tau sama sekali..
    larc en ciel itu band asal etiopia ya?
    namanya unik banget --'' #kudet

    ReplyDelete
  6. 0__0 itu lagu apa? aku kok gak tau ya? taunya L'arc end ciel itu doang.
    Itu pun gak pernah denger lagunya kaya gimana. hehehe..

    ReplyDelete
  7. Bang bang. Kenapa nama bang L'arc ........... itu tulisan nya musti begitu yaa? Ribet. Baca nya gimana coba?

    Jenis lagu yang lo denger macem-macem ya bang. Kereeeeen. Tapi, hapal semua gak???

    ReplyDelete
  8. Cuma punya yang the rain aja nih. BTW, reviewnya lengkap. Kamu romantis yah? Hehe

    Dan saya lebih suka MLTR *apasih^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe nggak terlalu romantis juga cuma suka keadaan seperti itu :)

      Delete
  9. Kalo aku, lagunya Laruku yang aku paling suka yang My Heart Draws a Dream.

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku juga suka yang itu lagu yang menginspirasi :)

      Delete
  10. Ahelah, aku gak ada yang tau yang udah disebutin di ataaaass u,u

    tapi agak interest sama yang nomor 4 tuh :D ada bulan sama hujannya, dua elemen yang aku suka pake banget :'D *brb googling*

    tapi tiap orang pastinya punya lagu yang bisa bikin mereka merinding. Kalau aku pribadi sih, suka Richard Marx - Right Here Waiting.. Jadul emang, tapi selalu bawa hawa yang gimanaaa gitu ._.

    ReplyDelete
  11. Ahelah, aku gak ada yang tau yang udah disebutin di ataaaass u,u

    tapi agak interest sama yang nomor 4 tuh :D ada bulan sama hujannya, dua elemen yang aku suka pake banget :'D *brb googling*

    tapi tiap orang pastinya punya lagu yang bisa bikin mereka merinding. Kalau aku pribadi sih, suka Richard Marx - Right Here Waiting.. Jadul emang, tapi selalu bawa hawa yang gimanaaa gitu ._.

    ReplyDelete
  12. jujur ya, satu pun gue nggak tau lagunyaaa!! sebegitu banyaknya gue nggak ada yang tau. mungkin aliran kita beda banget gitu apa ya. dan itu waw banget lo jga suka K-Pop ya, gue suka Korean dramanyaaah! hehehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya itu kan tentang selera, aku suka K-Pop juga dramanya juga gak kalah keren :D

      Delete
  13. nihh ane tambahin 1 lagu yg buat kita santai :D
    Sunset - Janji :) Genre reggae&SKA asik lhoo gan
    btw salam kenal ya :)

    ReplyDelete
  14. BROKER TERPERCAYA
    TRADING ONLINE INDONESIA
    PILIHAN TRADER #1
    - Tanpa Komisi dan Bebas Biaya Admin.
    - Sistem Edukasi Professional
    - Trading di peralatan apa pun
    - Ada banyak alat analisis
    - Sistem penarikan yang mudah dan dipercaya
    - Transaksi Deposit dan Withdrawal TERCEPAT
    Yukk!!! Segera bergabung di Hashtag Option trading lebih mudah dan rasakan pengalaman trading yang light.
    Nikmati payout hingga 80% dan Bonus Depo pertama 10%** T&C Applied dengan minimal depo 50.000,- bebas biaya admin
    Proses deposit via transfer bank lokal yang cepat dan withdrawal dengan metode yang sama
    Anda juga dapat bonus Referral 1% dari profit investasi tanpa turnover......

    Kunjungi website kami di www.hashtagoption.com Rasakan pengalaman trading yang luar biasa!!!

    ReplyDelete

setelah travelling di blog ini boleh dong komentar dan sarannya.